WATAMPONE, TRIBUNBONEONLINE.COM– Green Generation (GG) Kabupaten Bone sukses melaksanakan aksi GG Beraksi 2.0, Rabu (1/1/2025). Sebuah kegiatan clean up yang digelar serentak di seluruh Indonesia untuk menangani sampah pasca perayaan malam tahun baru.
Di Sulawesi Selatan, kegiatan ini dilaksanakan di tiga titik utama, yakni Pelabuhan Bajoe dan Kampung Bajo, Kecamatan Tanete Riattang Timur, Kabupaten Bone; Pantai Losari, Kota Makassar dan Lapangan Gaspa, Kota Palopo.
Di Kabupaten Bone, kegiatan dimulai pukul 08.30 WITA dan berakhir pukul 10.00 WITA. Sebanyak 82 relawan GG Kabupaten Bone yang tergabung dalam enam kelompok, tiga kelompok bertugas di Pelabuhan Bajoe dan tiga lainnya di Kampung Bajo, berhasil mengumpulkan sekitar 100 karung sampah.
Kegiatan ini melibatkan 357 warga setempat yang turut berpartisipasi aktif, didukung oleh tim Satgas Kebersihan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Bone, dua perwakilan Lurah Bajoe, serta fasilitas pengangkut sampah dari Lurah Bajoe dan dua armada DLH.
“GG Beraksi 2.0 adalah aksi bersih-bersih yang kami lakukan setiap awal tahun untuk menangani lonjakan sampah pasca perayaan malam tahun baru. Sampah yang menumpuk di ruang publik, terutama di kawasan pesisir seperti Pelabuhan Bajoe dan Kampung Bajo, menjadi perhatian utama kami. Aksi ini tidak hanya untuk membersihkan lingkungan, tetapi juga untuk mengedukasi masyarakat tentang pentingnya menjaga kebersihan,” ujar Natli Fetliyani, Ketua GG Kabupaten Bone 2024/2025.
Sebagai bagian dari aksi Nasional yang diinisiasi oleh Green Generation Indonesia, GG Beraksi 2.0 diharapkan dapat mendorong masyarakat di berbagai daerah untuk lebih peduli terhadap lingkungan, terutama pada momen-momen penting yang sering memicu penumpukan sampah.
Natli menambahkan, “GG Kab. Bone adalah organisasi yang berfokus pada isu lingkungan, dengan visi besar yaitu Mewujudkan Generasi Peduli dan Berbudaya Lingkungan. Kami menjalankan Triad Learn, People Development, Rooting Campaign sebagai landasan dalam setiap program kami. Semoga aksi ini menjadi langkah kecil untuk perubahan besar.”
Melalui kegiatan seperti GG Beraksi 2.0, GG Kabuoaten Bone terus menunjukkan komitmennya untuk menjadi pelopor dalam menjaga kelestarian lingkungan, menginspirasi masyarakat, dan membangun generasi yang lebih peduli terhadap bumi. (Jullfiadi)