Ops Lilin, Satlantas Polres Bone Intensifkan Pengaturan Lalin

oleh -261 x dibaca

WATAMPONE, TRIBUNBONEONLINE.COM–Personel Satlantas Polres Bone melaksanakan kegiatan pengaturan lalu lintas (gatur) sore hari di depan Pos Pengamanan (Pospam) Terpadu di Jalan Petta Ponggawae, Kabupaten Bone, Senin (29/12/2025).

Kegiatan ini merupakan bagian dari pelaksanaan Ops Lilin 2025 untuk menjaga keamanan, keselamatan, kelancaran, dan kelancaran lalu lintas.

Petugas sekaligus memberikan imbauan tertib berlalu lintas kepada para pengguna jalan.

Kasat Lantas Polres Bone AKP Musmulyadi menyampaikan bahwa kegiatan gatur sore dilakukan sebagai langkah antisipasi terhadap peningkatan volume kendaraan pada jam sibuk.

“Kegiatan pengaturan lalu lintas ini dilaksanakan untuk memastikan arus kendaraan tetap lancar dan aman, khususnya pada sore hari saat aktivitas masyarakat meningkat,” ujarnya.

BACA JUGA:  Kapolres Bone Hadiri Monev Program Presiden dan Pengawasan Yang Dipimpin Tim Itwasum Polri

Selama pelaksanaan kegiatan, situasi arus lalu lintas terpantau aman, tertib, dan lancar. Satlantas Polres Bone menegaskan komitmennya untuk terus hadir di tengah masyarakat dalam memberikan pelayanan terbaik serta menjaga kamseltibcarlantas selama pelaksanaan Ops Lilin 2025. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

No More Posts Available.

No more pages to load.