Penyuluh Agama KUA Barebbo Pimpin Yasinan di Masjid Miftahul Khair Lampoko

oleh -461 x dibaca

BAREBBO, TRIBUNBONEONLINE.COM–Penyuluh Agama Islam Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Barebbo, Samsu Alam, S.Pd.I, memimpin kegiatan yasinan bersama jamaah di Masjid Miftahul Khair, Desa Lampoko, Kecamatan Barebbo, Kabupaten Bone, Kamis malam (18/12/2025).

Kegiatan yasinan tersebut diikuti oleh masyarakat setempat dengan penuh kekhusyukan. Selain pembacaan Surah Yasin dan doa bersama, kegiatan ini juga menjadi ajang silaturahmi antara penyuluh agama dan warga desa dalam memperkuat ukhuwah islamiyah serta meningkatkan keimanan dan ketakwaan.

Dalam sambutannya, Samsu Alam, S.Pd.I menyampaikan pentingnya membiasakan kegiatan keagamaan di tengah masyarakat sebagai sarana mempererat persaudaraan dan menjaga keharmonisan sosial.

BACA JUGA:  Tim Monev Kec. Ulaweng Turun ke Desa

“Kegiatan yasinan ini bukan hanya sekadar rutinitas ibadah, tetapi juga menjadi media untuk memperkuat kebersamaan, menumbuhkan kepedulian antar sesama, serta mendekatkan diri kepada Allah SWT,” ujar Samsu Alam.

Ia juga mengajak masyarakat untuk terus menghidupkan masjid dengan berbagai aktivitas keagamaan, baik melalui pengajian, yasinan, maupun kegiatan sosial keagamaan lainnya.

“Masjid hendaknya menjadi pusat pembinaan umat. Dengan memakmurkan masjid, insyaallah kehidupan masyarakat akan semakin religius dan harmonis,” tambahnya.

Warga Desa Lampoko menyambut baik pelaksanaan yasinan tersebut dan berharap kegiatan serupa dapat terus dilaksanakan secara rutin sebagai bagian dari pembinaan keagamaan di tingkat desa. (Tamzil)

BACA JUGA:  Torehan Prestasi Murid SDI 10/73 Tanete Dalam Festival Ramadan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

No More Posts Available.

No more pages to load.