Karya Bakti Lebaran 2024, Pramuka SMA 8 Bone Berbagi Ifthar dan Buka Puasa Bersama

oleh -418 x dibaca

KAJUARA, TRIBUNBONEONLINE.COM– Dalam rangka menyemarakkan Ramadan, Gerakan Pramuka Ambalan Jend. Muh. Yusuf dan Elly Saelan Pangkalan SMA Negeri 8 Bone, Gugus Depan 11.073-11.074 melaksanakan kegiatan berbagi ifthar dan buka puasa bersama, Ahad (7/4/2024).

Kegiatan berbagi ifthar ini dilaksanakan saat menjelang buka puasa di beberapa masjid yang berada di Kecamatan Kajuara, Kabupaten Bone. Ifthar yang dibagikan berjumlah 50 paket, dimana 10 paket ifthar dibagikan pada tiap masjid.

Selain itu, kegiatan berbagi ifthar ini juga dapat melatih semangat dan motivasi anggota Gerakan Pramuka Ambalan Jend. Muh. Yusuf dan Elly Saelan, untuk saling berbagi kepada sesama dan mengharapkan keberkahan di bulan Ramadan ini.

BACA JUGA:  Lomba Karaoke Bintang Kaki Lima dan Titik 32 Berakhir

Setelah melaksanakan kegiatan berbagi ifthar di beberapa masjid, selanjutnya dilanjutkan dengan buka puasa bersama yang dilaksanakan di Aula UPT SMA Negeri 8 Bone. Kegiatan buka puasa bersama ini, dihadiri oleh Ketua Mabigus Gerakan Pramuka Pangkalan SMA Negeri 8 Bone, Dra. Andi Sukmawati Andi Zubaer, M.Si., Wakasek Bidang Kesiswaan, Pembina Pramuka Putra dan Putri, Purna beserta seluruh anggota Gerakan Pramuka Ambalan Jend. Muh. Yusuf dan Elly Saelan.

Terdapat beberapa agenda dalam kegiatan buka puasa bersama ini, diantaranya ceramah agama yang dibawakan oleh Ust. Jubaer, B.A., yang merupakan Alumni International University Of Africa (IUA), Sudan Afrika Utara. Kemudian dilanjutkan dengan buka puasa bersama, dan ibadah shalat maghrib berjamaah, lalu diakhiri dengan makan malam bersama.

BACA JUGA:  Safari Ramadan Tingkat Kabupaten Bone Tahun 1445 H / 2024 M

“Saya ucapkan terima kasih kepada pembina, dan pengurus yang telah meyelenggarakan kegiatan ini dengan penuh persiapan. Saya juga berharap, semoga momentum ini bisa kita jadikan sebagai ajang silahturahmi dan berbagi pengalaman antara kakak purna dan adek-adeknya supaya kedepan nanti tercipta kolaborasi yang kuat,” ujar Ketua Mabigus Gerakan Pramuka Pangkalan SMA Negeri 8 Bone, Dra. Andi Sukmawati Andi Zubaer, M.Si. (Julfiadi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses

No More Posts Available.

No more pages to load.