H. Rusli Pimpin APDESI Bone, Ini Program Pertamanya

oleh -318 x dibaca

WATAMPONE, TRIBUNBONEONLINE.COM–Musyawarah Cabang (Muscab) IV Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (APDESI) Kabupaten Bone yang dipimpin Steering Komite Ketua Saifullah Latief, Sekretaris Andi Muh. Salam dan Andi Irwandi Natsir secara resmi menetapkan H. Rusli, SE sebagai Ketua APDESI Kabupaten Bone, di Ballroom Novena Hotel Bone, Rabu (10/07/2024).

H. Rusli yang merupakan Kepala Desa Bulu Tanah Kecamatan Kajuara, terpilih secara aklamasi menahkodai APDESI Bone Periode 2024-2029 menggantikan Andi Mappakaya Amier, itu karena suami dari Hj. Liliana Jafar ini adalah satu-satunya yang mengajukan diri sebagai calon ketua.

BACA JUGA:  Danrem 141/Tp Mutasi Sejumlah Dandim
H. Rusli

Ditemui usai pelantikan, H. Rusli mengaku siap membawa APDESI sebagai organisasi yang merangkum dan mewadahi semua aspirasi kepala desa di Kabupaten Bone.

Sebagai perencanaan program Apdesi Bone ke depan, hal pertama yang akan dilakukan oleh pria yang juga dikenal sebagai pengusaha sukses ini adalah menyiapkan tempat untuk sekretariat Apdesi Bone.

“Dalam waktu secepat ini kami akan siapkan Sekretariat Apdesi sebagai rumah Apdesi se-Kabupaten Bone,” ungkapnya.

H. Rusli mengungkapkan bahwa APDESI Bone akan senantiasa mendukung program pemerintah, mulai tingkat Kabupaten, Provinsi maupun pusat.

BACA JUGA:  Maksimalkan Persiapan AIPT, UNIM Bone Pendampingan Penyusunan Borang Institusi di Makassar

Dalam pemilihan Ketua Apdesi Bone ini, turut dihadiri ketua APDESI Sulsel, Sri Rahayu Usmi yang juga mantan Ketua Apdesi Bone.

Penulis: Lina Sarfina 

Editor: Irfan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.