KAJUARA, TRIBUNBONEONLINE.COM– Kelompok Kerja Guru (KKG) Gugus II TK/PAUD Kecamatan Kajuara kembali menggelar pertemuan rutin, Kamis (8/9/2022). Pertemuan KKG kali ini bertempat di TK Nirmayanti Desa Padaelo Kecamatan Kajuara.
Pertemuan rutin KKG Gugus II ini dihadiri Pengawas TK Kabupaten Bone Saidah, S.Pd, Penilik PAUD Kabupaten Bone Andi Muhammad Hidayat, S.Pd dan Jufri, S.Pd.
Pertemuan ini juga dihadiri Pengurus KKG Gugus II TK/PAUD Kecamatan Kajuara, Ketua Masfirah, S.Pd, Sekretaris Nuraena, S.Pd dan Bendahara Sukaena, S.Pd. dan para Kepala TK/PAUD Gugus II.
Pengawas TK Kabupaten Bone, Saidah, S.Pd menyampaikan, dalam pertemuan KKG kali ini membahas tentang penilaian di taman kanak-kanak yaitu penilaian ceklis, penilaian anekdot dan penilaian hasil karya.
Ad²apun nama-nama TK/PAUD yang tergabung dalam KKG Gugus II ini diantaranya TK Nirmayanti, TK ABA Buareng, TK ABA Gona, TK ABA Massangkae, TK Al Islam Darratul Mar’ah, TK Miftahul Zahra, TK Al Fitriah, KB PAUD Aqilah dan TK PAUD Nirmayanti.
Penulis : Julfiadi