Reses, Muh. Ramli Serap Aspirasi Warga Mallahae

oleh -499 x dibaca

KAJUARA, TRIBUNBONEONLINE.COM–
Memasuki masa sidang II tahun 2022, Anggota DPRD Kabupaten Bone dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Muhammad Ramli, SE menggelar reses di wilayah konstituennya, Dapil III yang meliputi Kecamatan Kajuara, Salomekko, Kahu, Patimpeng, Libereng dan Bontocani. Reses masa sidang II ini digelar Ahad – Jumat, 14 -19 Agustus 2022.

Muhammad Ramli saat menggelar reses di Desa Mallahae Kecamatan Kajuara menerima sejumlah aspirasi dari warga pesisir Kecamatan Kajuara ini. Warga sangat antusias menyampaikan sejumlah aspirasinya.

Selain itu, warga Mallahae juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Muhammad Ramli selaku wakil rakyat yang telah memperjuangkan perbaikan jalan poros Gona – Mallahae – Massangkae yang selama ini dikeluhkan warga, sehingga pada tahun ini dapat terealisasikan.

BACA JUGA:  DKR Gerakan Pramuka Kwarran Cina Giat dengan Kegiatan Sosial dan Peduli Sesama

“Warga menyampaikan rasa terima kasih atas terealisasi pekerjaan jalan yang selama ini dikeluhkan karena rusak, dan Alhamdulillah tahun 2022 ini sudah dikerjakan melalui anggaran dana PEN sekitar Rp.12 M,” ungkap Ramli.

Ramli mengaku realisasi ini tentunya tidak terlepas dari usulan reses maupun musrembang yang disampaikan warga. Ramli mengaku masyarakat percaya atas apa yang diusulkan akan terealisasi.

Olehnya itu, dalam kegiatan reses kali ini, warga Desa Mallahae Kecamatan Kajuara kembali mengusulkan pembangunan jembatan yang ada di Desa Mallahae.

Selain di Desa Mallahae, Muhammad Ramli juga menyerap sejumlah aspirasi dari warga lainnya, seperti di Desa Tarasu dan beberapa desa lainnya yang ada di Kecamatan Kajuara maupun kecamatan lainnya di wilayah Dapil III.

BACA JUGA:  Pattimpa Kembali Jadi Tuan Rumah HUT RI di Ponre

Penulis : Julfiadi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.