Begini Kegiatan Gaspera IV HM-PS Eksyar FEBI IAIN Bone di Desa Salebba

oleh -592 x dibaca

PONRE, TRIBUNBONEONLINE.COM–Himpunan Mahasiswa Program Studi Ekonomi Syariah (HM-PS Eksyar) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) IAIN Bone kembaali melaksanakan Abdi Desa yang dinamakan Gerakan Ekonomi Syariah Peduli Rakyat (Gespera). Gaspera IV ini sukses diselenggarakan di Desa Salebba Kecamatan Ponre Kabupaten sejak 19 sampai 25 November 2021.

Selama tujuh hari di Desa yang dinakhodai oleh Munsir Hamid tersebut sejumlah rangkaian kegiatan yang diselenggarakan oleh HM-PS Eksyar IAIN Bone tersebut.

Fitriani Ketua Umum HM-PS Eksyar IAIN Bone menyampaikan rangkaian kegiatan Gaspera IV mulai dari kegiatan baksos bersama masyarakat, sosialisasi pendidikan, lomba keagamaan dan ketangkasan lapangan serta penyuluhan dari beberapa instansi di Kabupaten Bone.

BACA JUGA:  Pelajar SMP 1 Kajuara Peduli Korban Kebakaran

“Penyuluhan di Aula TK/TPA Nurul Yaqin Desa Salebba Sabtu, 20 November 2021.Gotong Royong: membersihkan Longsor di jalan akses utama Desa Salebba, Ahad pagi, 21 November, Kerja bakti di Rumah Baca dan Masjid Dusun Watangponre, Senin, 22 November 2021.Sosialisasi Pendidikan : di SD 12/78 Salebba dan SMP Satap 3 Ponre pada hari senin pagi, 22 November 2021 dan Sosialisasi Pendidikan di SD 12/79 Salebba dan SMP Satap 3 Ponre pada Senin, 22 November 2021 serta Praktik pembuatan gula merah Selasa pagi, 23 November 2021 di rumah salah satu warga,” kata Fitriani.

BACA JUGA:  Andi Riswangga: ini Kemenangan Masyarakat Desa Bacu

“Sementara Rabu, 24 November Penyuluhan Dinas Perindustrian, Ibu Musdalifah Maksud S.Kom membawakan Praktek inovasi pembuatan kemasan gula merah, Dinas Peternakan, Cara berternak yang baik dan benar, Ketua Forum Bumdes Kabupaten Bone, bapak Muhammad Ilham, S.E, Pengembangan Bumdes dengan usaha produk gula merah. Dan Ketua LPPM IAIN Bone, bapak Dr. Rahmatunnair dengan materi Inovasi Pengembangan SDA Desa. Dan dilanjutkan Lomba ketangkasan lapangan Selasa sore, di lapangan SD Desa Salebba dan lomba Keagamaan pada malam hari di Aula TK/TPA Desa Salebba,” tambahnya.

BACA JUGA:  Bimtek Pengelolaan Keuangan, Ini Harapan Ketua FKKPB Bone

Ketua Umum HM-PS Eksyar IAIN Bone mengungkapkan bahwa apa yang telah dilaksanakan selama tujuh hari itu dapat bermanfaat bagi masyarakat di Desa Salebba. “Terima kasih atas antusias nya mengikuti kegiatan kami dan semoga bermanfaat serta dapat diterapkan kedepanya, Aamiin,” pungkas Fitriani. (Irfan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.