Pengurus KONI Bone Akan Dilantik, Ini Rangkaiannya

oleh -677 x dibaca

WATAMPONE, TRIBUNBONEONLINE.COM–Jika tak ada aral melintang, Pengurus Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Bone masa bakti 2021-2025 akan dilantik, pada Selasa 8 Juni 2021 di Gedung PKK jalan A.Mappanyukki Kelurahan Macanang Kab.Bone Pukul 09.00 WITA.

Pelantikan pengurus KONI Bone ini rencananya akan dihadiri oleh pengurus KONI Sulsel dan Bupati Bone DR H.A Fahsar Mahdin Padjalangi, M.Si. Pelantikan ini rencananya Bupati Bone akan menyerahkan beberapa penghargaan kepada insan olahraga mulai pembina olahraga, wasit, pelatih dan atlet yang berprestasi.

Hal itu disampaikan Ketua KONI Bone Drs Andi Haidar, MM saat beraudiensi dengan pengurus KONI Sulsel, Kamis 3 Juni 2021. Ia mengatakan, pada kesempatan pelantikan pengurus KONI Bone nantinya, Bupati Bone juga akan melantik Koordinator Olahraga tingkat kecamatan yang ex-officio dijabat para camat.

BACA JUGA:  Menjaga Kekompakan Membesarkan Nama JOIN Bone

Andi Haidar yang terpilih secara aklamasi dalam Musorkab KONI Kabupaten Bone beberapa bulan lalu.

Andi Haidar mengatakan, pihaknya juga sudah berkoordinasi dengan Tim satgas Covid-19 Bone berkaitan dengan acara pelantikan ini.

“Undangan yang hadir sekitar 200 orang, sepertiga dari kapasitas gedung PKK Bone yang dapat menampung 600 orang,” ujar Andi Haidar yang didampingi Wakil Ketua I H Zainuddin, SH MH, Wakil Ketua III Harmawangsyah H.SPd, MPd, dan Sekretaris Mukhlis SPd, MPd.

Sementara itu, Wakil Ketua Umum I KONI Sulsel Drs H Ambas Syam, MSi didampingi Plt Sekum KONI Sulsel DR HM Dahlan Abubakar, M.Hum mengharapkan agar pelantikan tersebut tetap mengedepankan protokol kesehatan Covid-19.

BACA JUGA:  Hari Jadi Bone Ke 691, Ini Yang Dilakukan Danyon C Pelopor

“Agar acara pelantikan ini dapat mencegah kemungkinan terjadinya kluster baru covid-19,” harapnya. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.