Yammar Alumni Pasca Sarjana UNHAS Beri Ucapan Terima Kasih Kepada AYP

oleh -1,158 x dibaca

WATAMPONE, TRIBUNBONEONLINE.COM–Anggota DPR RI Fraksi PAN, Andi Yuliani Paris kembali mendapat apresiasi dari salah seorang Alumni Pasca Sarjana Universitas Hasanuddin.

Alumni dimaksud ialah, Yammar, S.Kep, M. Biomed yang merupakan mahasiswa asal Desa Timurung Kecamatan Ajangale Kabupaten Bone.

Setelah mengikuti proses Wisuda Pasca Sarjana Universitas Hasanuddin di Makassar pada Rabu, 24 Februari 2021, ia langsung menyampaikan ucapan terima kasih kepada Anggota DPR RI Fraksi PAN tersebut.

“Bismillahirrahmanirrahim, saya atas nama Yammar, S.Kep, M.Biomed Alumni S2 Pasca Sarjana Universitas Hasanuddin mengucapakn banyak terima kasih atas bantuan beasiswa yang telah diberikan oleh Puang Dr. Ir. Hj. Andi Yuliani Paris, M.Sc Anggota DPR RI Fraksi PAN,” ucap Yammar.

BACA JUGA:  Teken Perjanjian, PKBM FP2AI dan Surya Indah Swalayan Dorong Generasi Berkualitas

“Berkat beliau, saya menyelesaikan studi Magister Ilmi Biomedik Pasca Sarjana UNHAS dan sangat meringankan beban orang tua. Semoga beliau senantiasa diberikan limpahan Rahmat, Rezeki, dan di lindungi oleh Allah SWT. Aamiin Allahumma Aamiin,” tutur Perempuan Asal Desa Timurung Kecamatan Ajangale Kabupaten Bone tersebut.

Sementara Andi Yuliani Paris biasa disapa AYP dikonfirmasi awak media, menyampaikan bahwa hal itu salah satu bentuk kepedulian terhadap mahasiswa kurang mampu.

“Saya menggratiskan satu kamar tempat kost saya untuk Yammar dan membantu sedikit uang kuliahnya karena dia tidak mampu,” kata AYP.

BACA JUGA:  Berkah Ramadhan 1442 H, Brimob Bone Gelar Bhakti Sosial Bagikan Paket Sembako

Dari informasi diperoleh, Yammar lanjut Kuliah Profesi Keperawatan (Ners). Kedepannya Andi Yuliani Paris masih akan membantu Yammar melanjutkan kuliah Profesi Keperawatan (Ners).

“Iye dia mau lanjut lagi kuliah
Profesi Keperawatan (Ners).Insya Allah saya tetap tanggung kostnya dan nanti juga biaya penelitiannya,” pungkasnya. (Irfan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.