Konfercab PGRI Diwarnai Voting, Ini Penyebabnya

oleh -901 x dibaca

TANETE RIATTANG, TRIBUNBONEONLINE.COM.-Pemilihan Ketua Cabang PGRI Tanete Riattang yang rencananya akan berlangsung secara aklamasi pada akhirnya berujung voting atau pemilihan dengan pemungutan suara.

Hal itu dilakukan lantaran salah satu peserta Konfercab Surahman melayangkan protes karena mengetahui adanya kecurangan pada usulan mandat ditemukan nama “siluman” pada daftar usulan yang telah ditandatangani oleh Ketua Ranting itu.

Pelaksanaan Konfrensi yang semula berjalan alot tiba-tiba gaduh dengan adanya interupsi dari salah satu peserta tersebut.

“Pembentukan pengurus organisasi ini kita inginkan lebih baik dan jujur. Saya sendiri melihat masih ada peserta konfrensi yang sengaja menambah nama pada daftar usulan mandat padahal sudah ditandantangani oleh Ketua Ranting sehingga saya minta dilakukan voting saja,” tegasnya.

BACA JUGA:  Peduli Kemanusiaan, Denpom XIV/1 dan Korem 141/Tp Serahkan Bantuan Korban Kebakaran

Guru MTsN 1 Bone Surahman juga meminta Panitia untuk segera merevisi daftar usulan mandat yang diduga telah berubah dengan adanya penambahan nama pada usulan mandat yang dikumpulkan oleh Panitia itu.

Menanggapi aksi protes itu Pengurus PGRI Kabupaten Bone Sam Arif, mengatakan, pelaksanaan Konfrensi ini adalah momentum untuk memperbaiki program yang akan dilaksanakan kedepan dan diharapkan PGRI bisa jadi contoh dari organisasi-organisasi lainnya.

“Ini sebuah dinamika dalam hal yang baik karena dengan seperti itu kita bisa melahirkan keputusan yang baik pula. Kita bisa saja berbeda pendapat tapi satu tujuan yaitu mewujudkan PGRI yang lebih baik dari sebelumnya,” ujar Sam Arif.

BACA JUGA:  Danyon C Pelopor Cepat Tanggap Respon Commander Wish Kapolda Sulsel

Adapun pada pelaksanaan Konfercab PGRI Tanete Riattang itu terpilih sebagai pengurus baru yaitu, Ketua Mukhlis,S.Pd,M.Pd, Wakil Ketua Surahman,S.Pd,M.PdI, Sekretaris Muhammad Amin, S.Pd,M.Pd, Wakil Sekretaris Dahlan, S.Pd, Bendahara Hj Athirah serta Sekretaris Seksi-Seksi.

Pengurus yang telah terpilih dilantik dan dikukuhkan oleh pengurus PGRI Kabupaten Bone, Hj Farmawati bersama Sam Arif.

Pelaksanaan Konfercab yang mengusung tema, “Peran Strategis PGRI, Sebagai Organisasi Profesi Guru Indonesia Dalam Mewujudkan Guru Bermartabat Menuju Pendidikan Bermutu”, turut dihadiri Ketua PGRI Bone H Ambo Dalle, Kepala Dinas Pendidikan Kabupten Bone Hj.A.Syamsiar, Forkopincam, para peserta anggota dan pengurus Ranting PGRI. (sug).

BACA JUGA:  Sukses, RAT Ke-37 KPRI Bakti Husada Bone, dan Ini Harapannya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.