ASKOPBAR Timbu Jalan Rusak 

oleh -853 x dibaca
AMALI, TRIBUNBONEONLINE.COM– Salah satu bentuk kepedulian terhadap transportasi jalan yang menghubungkan antara Kecamatan Amali dengan Kecamatan Ulaweng, Asosiasi Komunitas dan Pemuda Bone Barat (ASKOPBAR) melaksanakan Bakti Sosial gotong royong penimbunan jalan di beberapa titik yang mengalami rusak parah.
Penimbunan batu koral dilaksanakan pada hari kamis 2020 di beberapa titik jalan yang rusak di wilayah Kecamatan Amali dan Ulaweng. Pasalnya, kerusakan jalan ini sudah berlangsung cukup lama sehingga dapat berdampak terhadap perekonomian masyarakat.
Hal ini dilakukan karena mengingat jalan yang berlubang dan musim hujan yang membuat kondisi jalan semakin parah, sehingga akan mengakibatkan kecelakaan dan perjalanan yang ditempuh cukup lama.
Sekretaris ASKOPBAR, Nisrandiali kegiatan tersebut merupakan inisiatif tokoh pemuda, Komunitas Mobil, Organisasi Mahasiswa, bersama Forkopimcam Amali dan Dewan Pembina Hj. Adriani Alimuddin Page.
“Perbaikan ini untuk menjawab keluhan warga yang tidak nyaman dengan kondisi jalan rusak ini, karena sudah cukup lama belum ada perbaikan,” ungkap. (h2i*)
BACA JUGA:  Dua Pelaku Pembunuhan Bocah 11 Tahun

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.