Pasca Lebaran, Alumni SMPN 1 Salomekko Siap Reunian

oleh -3,105 x dibaca

SALOMEKKO, TRIBUNBONEONLINE.COM–Jika tak ada aral melintang, alumni SMPN 1 Salomekko Kabupaten Bone bakal mengadakan reuni akbar sehari setelah perayaan Idul Fitri tepatnya 6 Juni 2019 mendatang.

Reuni yang diprakarsai alumni angkatan 1988 ini siap menggelar berbagai jenis kegiatan dengan menyiapkan door prize satu unit sepeda motor, satu buah lemari es, satu unit sepeda sport dan sejumlah hadiah menarik lainnya yang bernilai total sekira Rp.8 juta-an.

“Untuk memantapkan pelaksanaan acara, selaku panitia pelaksana, kami telah melakukan tiga kali rapat pertemuan yakni, di Makassar dua kali tahun 2017 dan 2018 dan satu kali ditahun 2019 ini yang bertempat di Kecamatan Tonra ditambah dengan komunikasi melalui grup WA. Mengingat kami alumni 88 sebagai panitia terpencar diberbagai daerah dan pulau di Indonesia,” ucap Sekretaris panitia Zainuddin.

BACA JUGA:  FUD IAIN Bone Kerjasama Lembaga Internasional

Adapun serentetan pertemuan yang dilaksanakan, menurutnya bertujuan guna menggalang solidaritas persaudaraan sekaligus penggalangan dana pelaksanaan. “Untuk saat ini dana yang sudah terkumpul kurang lebih Rp.100 juta, yang mana dana itu bersumber dari alumni angkatan 88. Dan alhamdulillah mengenai persiapannya saya kira tak ada lagi masalah dan hanya tinggal menunggu waktu pelaksanaannya yakni sehari sesudah lebaran Id atau 6 Juni mendatang,” ujarnya.

Menurut susunan acara yang ada, nantinya panitia akan mengadakan jalan santai, ramah tamah, kata sambutan dan kata penerimaan, penyampaian sejarah singkat berdirinya SMPN 1 Salomekko, penyerahan bantuan berupa uang tunai kepada siswa berprestasi dan pra sejahtera, pengundian hadiah dan hiburan.

BACA JUGA:  SDIT Al Amir Fil Jannah Bajoe Gelar "Field Trip & Outing Class" ke P4S Wanua Lampoko

“Kegiatan ini cukup sederhana karena sebelumnya sempat melalui pemangkasan dari rencana semula. Mengingat masih dalam suasana lebaran dan mayoritas alumni 88 berdomisili cukup jauh (luar Sulawesi) ditambah berbagai kesibukan lainnya, hingga tentunya tidak bisa berlama-lama di Salomekko. Namun karena adanya acara reuni mereka meluangkan waktunya untuk hadir meski hanya sejenak,” pungkasnya.

Berikut struktur kepanitiaan reuni alumni SMPN 1 Salomekko tahun 2019, Ketua: Andi Herman Sosila, Wakil Ketua: Salahuddin Yukkas, Sekretaris: Zainuddin, Bendahara: Lia Marliati dan Koordinator Seksi: Andi Bahrul Hayat.

Penulis: edy

BACA JUGA:  TPA H. Gusman Miliki Ratusan Santri

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.