WATAMPONE, TRIBUNBONEONLINE.COM–Pada Jumat, 3 Mei 2019 lalu, dalam menyongsong tahun Akademik 2019/2020 Pascasarjana IAIN Bone melaksanakan sosialisasi di empat kabupaten yaitu Bone, Sinjai, Soppeng dan Wajo.
Sosialisasi ini dibagi kedalam empat tim yang diketuai oleh masing-masing Ketua Prodi, yakni Dr. Sarifa Suhra, S. Ag, M. Pd.I Kaprodi Pendidikan Agama Islam sebagai Ketua Tim di Wajo, Dr. Hj St. Rahmawati, M. HI Kaprodi AHS di Bone, Dr. Abdul Rahim Kaprodi Ekonomi Syari’ah di Sinjai, dan Dr. H. Lukman Arake, Lc., MA Kaprodi Hukum Tata Negara di Soppeng.
Dalam sosialisasi tersebut khususnya di Kabupaten Wajo, tim mengunjungi beberapa instansi diantaranya Kantor Kemenag Wajo, Kantor Pengadilan Agama, Pegadaian, Lapas dll.
Dalam sosialisasi ini selain memberikan pengarahan terkait Visi-Misi setiap prodi juga dibagikan brosur sekaligus pemasangan spanduk di tempat-tempat strategis.
Ketua Tim di Wajo Dr. Sarifa Suhra, S. Ag, M. Pd.I sekaligus Kaprodi Pendidikan Agama Islam mengatakan, terdapat beberapa orang guru dan staf di Kantor Kemenag bersedia melanjutkan ke jenjang.
“Para pejabat setingkat Kasi sangat mengharapkan adanya program doktor di IAIN Bone,” demikian diungkapkan Kasi Bimas Islam H. Muhammad Subhan, S. Ag., M. Pd.I dan begitupun juga harapan para hakim di Kantor Pengadilan Agama Sengkang Kab. Wajo yang disampaikan langsung oleh Ketua Pengadilan Dra. Hj. Heriyah, SH., MH.
Sekedar diketahui, sosialisasi ini berlanjut ke beberapa kantor KUA hingga pukul 16.00 wita. (*/yas89)